- Tanggal Posting:
- Kategori:
Loker SMA/SMKLoker SMA/SMK - Pendidikan:
Tidak diketahui
PT Paragon Technology and Innovation adalah perusahaan kecantikan Indonesia dengan tujuan menciptakan kebaikan yang lebih besar bagi masyarakat melalui inovasi. Berikut ini adalah Lowongan Kerja PT Paragon Technology and Innovation.
Hal yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Melamar Kerja, Sebelum Anda melamar pekerjaan baik secara online maupun datang langsung ke perusahaan yang ingin dilamar, Anda tentunya harus menyiapkan berkas persyaratan terlebih dahulu. Dengan memahami cara melamar pekerjaan yang benar, peluang untuk diterima juga semakin tinggi.
Tidak hanya persiapan dokumen saja, Anda juga harus menyiapkan mental untuk menghadapi serangkaian tahapan seleksi untuk bisa diterima di perusahaan tersebut. Simak ulasan berikut ini untuk mengetahui cara melamar kerja.
Cara Melamar Pekerjaan yang Baik dan Benar, Bagi Anda yang akan melamar pekerjaan, Anda pasti berharap agar bisa diterima, bukan? Untuk membuat HRD terkesan, Anda harus memiliki strategi yang baik. Berikut ini cara melamar pekerjaan yang baik dan benar agar peluang Anda untuk diterima semakin tinggi.
Satu: Cari Informasi Tentang Perusahaan, Dua: Siapkan Dokumen Persyaratan yang Dibutuhkan, Tiga: Gunakan Alamat Email yang Benar, Empat: Pilih Divisi atau Bidang Pekerjaan yang Sama, Lima: Jangan Terlalu Sering Berganti Pekerjaan. Sebelum melamar pekerjaan, sebaiknya persiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan. Jangan lupa persiapkan fisik dan mental Anda dalam mengikuti setiap tahapan seleksi pekerjaan.
Lowongan Kerja PT Paragon Technology and Innovation Lulusan SMA/SMK
1. Administrator
- Mengelola data yang dibutuhkan untuk menunjang operasional harian sesuai divisi masing-masing
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMK jurusan otomatisasi dan tata kelola perkantoran/administrasi perkantoran
- Usia maksimal 27 tahun
- Mampu mengoperasikan komputer (Ms Office, Google tools, Google Spreadsheet)
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan ketelitian yang tinggi
2. Driver Logistik
- Memastikan supply dan pengiriman barang 100% ke area produksi
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMA/SMK/Sederajat
- Usia maksimal 35 tahun
- Memiliki fisik yang kuat
- Dapat mengendarai mobil (memiliki SIM B1 aktif)
- Dapat mengoperasikan alat-alat logistik
- Mampu bekerja di lapangan
3. Safety, Health and Environment Administrator
- Melakukan pengelolaan data sampai evaluasi terkait kecelakaan kerja dan pemusnahan limbah di area Plant Paragon
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMK Jurusan Teknik Lingkungan/Kesehatan Lingkungan/K3
- Diutamakan memiliki pengalaman dalam pengelolaan limbah & pengukuran lingkungan kerja
- Memahami standar SMK3L, ISO 14001, PROPER & Perizinan lingkungan
- Memiliki sertifikat kompetensi PLB3 oleh BNSP
- Mampu mengoperasikan komputer (Ms Office & Google Spreadsheet)
4. Shredder Operator
- Melakukan sortir & pencacahan barang (limbah B3 produksi) sampai pembuatan laporan
- Bertanggung jawab dalam mengoperasikan mesin dan maintenance mesin secara berkala
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMK jurusan Teknik (diutamakan Teknik Mesin)
- Diutamakan memiliki pemahaman terkait penanganan limbah B3 di area pabrik
- Diutamakan dapat mengoperasikan dan maintenance mesin pencacah
- Dapat melakukan sortir packaging dan mengetahui perbedaan jenis material
- Bersedia ditempatkan di area gudang
5. Manufacturing Excellent Assistant
- Melakukan instalasi, trial dan memantau setiap project improvement terkait, dengan digitalisasi di area Plant Paragon
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMK Teknik (Diutamakan Teknik Komputer Jaringan/Teknikal Elektro)
- Usia maksimal 27 tahun
- Nilai matematika minimal 7 (UN atau Ujian Sekolah)
- Diutamakan dapat membaca dan membuat gambar teknik dan wiring diagram elektrikal sederahana
- Mampu melakukan pengukuran parameter mekanik dan elektrik
- Memahami konsep dasar peralatan mekanik dan elemen mesin
- Terbiasa berbicara di depan umum, kreatif dan inovatif
- Diutamakan memiliki pengalaman yang sesuai
- Diutamakan telah vaksin covid-19 dosis 3 (booster)
- Sehat jasmani dan rohani
- Berdomisili Jabodetabek (diutamakan Tangerang)
- Bersedia ditempatkan di Kawasan Industri Jatake, Tangerang
6. Freelance Drafter
- Melakukan survey lapangan sesuai project yang akan dikerjakan
- Melakukan pengukuran dan memastikan tata letak ruang dalam bangunan
- Melakukan drafting gambar hasil survey lapangan
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal SMK jurusan Teknik Bangunan
- Usia maksimal 27 tahun
- Mampu mengoperasikan software AutoCad
- Diutamakan memiliki pengalaman kerja pada posisi yang sama
- Bersedia bekerja di lapangan
- Memiliki tingkat ketelitian yang tinggi dan cekatan
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Diutamakan telah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis 3 (booster)
- Berdomisili Jabodetabek (diutamakan Tangerang)
- Bersedia ditempatkan di Kawasan Industri Jatake, Tangerang
Tata Cara melamar :
Jika anda berminat dan memenuhi kualifikasi Lowongan Kerja diatas, silahkan kirimkan berkas lamaran lengkap melalui linkdibawah ini :
Posisi 1 – 5 : Klik Disini
Posisi 6 : Klik Disini
Paling lambat 26 Juni 2022
Proses seleksi lowongan pekerjaan ini tidak di pungut biaya apapun.
Hanya pelamar yang memenuhi poin – poin kualifikasi dan persyaratan akan diproses ke tahap selanjutnya.
PERHATIAN! melamar pekerjaan di lokerind.id tidak dipungut biaya apapun